Berita7 | TANGERANG,. -Pentingnya dalam meningkatkan pembangunan di kota tangerang Melalui program Safarai pembangunan. Dewan Perwakilan Rakyat Kota tangerang MOCHAMAD PANDU S E. KETUA FRAKSI NASDEM KOMISI IV BADAN ANGGARAN mendorong penjabat walikota Tangerang resmikan secara langsung dalam peningkatan pembangunan fisik di 3 titik wilayah kecamatan yang ada dikota tangerang. Terutama, pentingnya dalam penanganan banjir. Selasa (04/02/2025)

Seperti dibangunnya tandon di RW 06 Pondok Bahar hingga dua Griya Harmoni Warga sebagai fasilitas publik untuk meningkatkan kesejahteraan hingga kreativitas masyarakat,

ditengah pemukiman padat penduduk khusus nya diwilayah kecamatan karang tengah selain tandon Griya Harmoni, 31 Rumah Tidak Layak Huni, satu jembatan direvitalisasi, sembilan jalan ditingkatkan, dua turap ditingkatkan, 16 drainase dibangun, satu puskesmas direvitalisasi hingga satu taman dibangun.Sedangkan Pembangunan nonfisik juga adanya penyaluran stimulan ke 376 guru ngaji, 45 amil jenazah, 54 marbot, 29 MDT, 355 kader posyandu, 361 RT hingga 74 RW. Sedangkan bansos disalurkan ke 91 anak yatim 17 disabilitas 29 mahasiswa hingga 49 lansia.

Sementara itu, di wilayah kecamatan Cipondoh Kota tangerang pembangunan fisik sepanjang 2024 di antaranya ialah Griya Harmoni Warga di RW 02, Jalan H Kimin Kelurahan Poris Plawad Indah sebanyak 34 Bedah Rumah Tidak Layak Huni, juga revitalisasi enam jembatan, dua pembangunan jembatan, dua jalan, 29 jalan ditingkatkan hingga 98 PJU

Selain itu, revitalisasi-revitalisasi di wilayah kecamatan Cipondoh juga berlangsung di dua puskesmas, dua sekolah dasar negeri dan dua sarpras olahraga, satu posyandu, hingga satu taman direvitalisasi. Sedangkan nonfisik adanya stimulan guru ngaji hingga marbot serta penyaluran bantuan sosial ke ratusan anak yatim, lansia hingga mahasiswa

Selain di wilayah kecamatan Karang tengah pembangunan dan wilayah kecamatan Cipondoh, pembangunan fisik sepanjang 2024, juga direalisasikan pembangunan yang ada di wilayah kecamatan pinang. Diantaranya, yang berlokasi di Griya Harmoni Warga di RW 02 Jalan Moderland Terusan Cipete, Kelurahan Pakojan dan RW 12 Jalan Merpati Raya Ie memerinci ada 23 jembatan yang ditingkatkan, 49 PJU dibangun, satu turap ditingkatkan, satu turap dibangun, dua sistem pengendali banjir, 16 drainase dibangun, satu kolom retensi dibangun, satu biopori super jumbo dan dua taman direhabilitasi.

Sedangkan pada pembangunan nonfisiknya yaitu stimulan ke 492 guru ngaji, 88 amil jenazah, 103 marbot, 485 kader posyandu, 482 RT hingga 83 RW. Penyaluran bansos ke 56 lansia, 92 anak yatim, 20 disabilitas hingga 38 mahasiswa,”

MOCHAMAD PANDU, S E. Ketua Fraksi Nasdem Komisi IV Banggar

Dalam kesempatan itu Muhamad Pandu. SE menyampaikan prioritas Dengan adanya pembangunan sarana prasarana publik akan berefek pada peningkatan kesejahteraan masyarakat. Mulai dari lingkungan hingga mobilisasi dari perekonomian masyarakat juga dapat terbantu dengan seluruh pembangunan infrastruktur yang ada Bersama.

“Maka Kita akan benahi dan tingkatkan pembangunan di setiap lokasi terutama lokasi rawan banjir. Pungkasnya

Sebagai informasi. Safari Pembangunan telah berlangsung di 13 kecamatan dengan enam hari pelaksanaan yang dilengkapi dengan stand UMKM, job fair, cek kesehatan gratis, administrasi kependudukan, gerakan pangan murah, pembagian bibit pohon gratis, mobil perpustakaan keliling hingga layanan enkapsulasi gratis.

(Vn)

Berita7